Thursday, March 13, 2025

Jumat, 10 Juni 2016

KALENDER PENDIDIKAN TAHUN AJARAN 2016-2017

Kalender  pendidikan adalah pengaturan waktu untuk kegiatan pembelajaran peserta didik  selama satu tahun pelajaran. Kalender pendidikan mencakup permulaan tahun ajaran, minggu efektif belajar, waktu pembelajaran efektif dan hari libur. Setiap permulaan awal tahun pelajaran, sekolah / taman kanak – kanak menyusun kalender  pendidikan untuk mengatur waktu kegiatan pembelajaran selama satu tahun ajaran,  mencakup permulaan tahun pelajaran, minggu efektif belajar, waktu pembelajaran efektif dan hari libur.
Pengaturan waku belajar di taman kanak – kanak mengacu kepada standar isi dan  disesuaikan dengan kebutuhan daerah, karakteristik sekolah / taman kanak – kanak,  kebutuhan peserta didik dan masyarakat, serta ketentuan dari pemerintah atau pemerintah  daerah.
Kalender Pendidikan (Kaldik) Tahun Pelajaran 2016/2017
Dalam kalender akademik terdapat beberapa komponen, diantaranya :
1. Tahun Ajaran 
Tahun ajaran merupakan awal dari dimulainya kegiatan pembelajaran di sekolah. Tahun ajaran baru ditetapkan oleh Dinas yaitu pada Bulan Juli setiap tahun dan berakhir di Bulan Juni tahun berikutnya.

2. Minggu Efektif 
Minggu efektif adalah jumlah minggu kegiatan pembelajaran untuk setiap tahun pelajaran. Minggu efektif untuk PAUD adalah 34 Minggu dalam satu tahun. Tapi setiap sekolah bisa menyesuaikannya sesuai kondisi dan kebutuhan sekolah.

3. Hari Libur 
Hari libur adalah waktu yang ditetapkan untuk  tidak diadakannya kegiatan belajar mengajar terjadwal. Hari libur sekolah ditetapkan berdasarkan Keputusan Menteri Pendidikan Nasional atau Menteri Agama dalam hal yang terkait dengan hari raya keagamaan dan libur nasional.
Setiap Kota/Kabupaten juga lembaga dapat menetapkan hari libur khusus diluar hari libur yang ditetapkan. Hal tersebut disesuaikan dengan rencana yang dibuat oleh lembaga tersebut.

Hali libur tersebut mencakup :
- Libur Semester
- Libur hari-hari besar keagamaan
- Libur nasional
- Cuti bersama
- dan Libur khusus yang ditetapkan lembaga.
Fungsi kalender pendidikan :
- Mendorong efektivitas dan efesiensi proses pembelajaran di sekolah
- Menyerasikan ketentuan mengenai hari efektif dan hari libur sekolah
- Pedoman dalam menyusun program kegiatan pembelajaran sekolah
- Pedoman bagi guru untuk menyusun program tahunan, program semester serta membuat silabus dan satuan acara pembelajaran 
Kalender Pendidikan (Kaldik) tahun pelajaran 2016/2017 ini digunakan sebagai acuan dalam pelaksanaan pembelajaran efektif baik di tingkat SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA dan SMK/MAK. Berdasarkan Kaldik tahun pelajaran 2016/2017 ini hari belajar efektifnya berjumlah 212 hari per semester. Sedangkan Jumlah Minggu Efektifnya sebanyak 35 minggu dalam 2 semester. Untuk tahun pelajaran 2016/2017 akan dimulai pada hari Senin, 18 Juli 2016 dan akan berakhir pada hari Sabtu, 17 Juni 2017. 

Related Posts:

0 komentar:

Posting Komentar

PENERIMAAN SISWA BARU

Yayasan Pendidikan Dan Sosial Pondok Pesantren Menerima Pendaftaran Siswa Baru Mulai Pertengahan Mei 2016, Untuk Tahun Ajaran 2016-2017 Jenjang Pendidikan : SMP Berbasis Pesantren Hidayatus Saalikin, Madrasah Aliyah Juga Umum ( SMK-SMA) Dengan ketentuan mentaati dan patuh pada tata tertib Pondok Pesantren...... BACA SELENGKAPNYA
  • POS UJIAN NASIONAL ( UN ) TAHUN AJARAN 2015-2016
    15.03.2016 - 0 Comments
    Pertengahan April dan awal mei 2016 para siswa di SMA maupun SMP akan mengadakan Ujian Nasional. Namun…
  • MENINGKATKAN MOTIVASI ANAK UNTUK BELAJAR
    15.01.2016 - 0 Comments
    Perilaku belajar dilakukan oleh si pembelajar. Pada diri si pembelajar terdapat kekuatan mental penggerak…
  • DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN SERUYAN TARGETKAN UN ONLINE 2016
    02.01.2016 - 0 Comments
    Mengacu pada rencana pemerintah untuk kedepannya bahwa rencana Ujian Nasional (UN) akan dilaksanakan secara…
  • SINERGIKAN PENDAYAGUNAAN TIK, KEMDIKBUD GELAR RAKOR
    18.03.2016 - 0 Comments
    Tangsel, Kemendikbud --- Sebagai upaya untuk menyinergikan pendayagunaan teknologi informasi dan…
  • MENJAGA MENTALITAS SEMANGAT BELAJAR DENGAN ASRAMA YANG TERTATA DI PONDOK PESANTREN
    08.05.2016 - 1 Comments
    "Everything Is Not For every single person"..sudah Sunatullahnya begitu, ada siang ada malam, ada laki laki…
  • Kisi Kisi UNAS Tahun Ajaran 2015-2016
    26.12.2015 - 0 Comments
    Kisi-Kisi Ujian Nasional untuk Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah dan Pendidikan Kesetaraan Tahun…
  • JANGAN PERCAYA BOCORAN UN
    03.04.2016 - 0 Comments
    JAKARTA  - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Anies Baswedan berpesan agar siswa klas 12 SMA/SMK yang…